Kumpulan Tulisan di Notes | October - December 2010 Notes
Untitled Introspection
Oktober 18th,2010
lahir, hidup kemudian mati
aku lahir tanpa membawa apapun.
aku hidup dengan semangat dunia
aku ingin rengkuh semua yang ada
aku lebarkan sayapku tutupi kejujuran
aku hdpkan kelicikan, tamak, dan nafsu tanpa pkrkan dosa
tiba saat ku menua
aku sesali yang telah terlaku
tiba-tiba teringat mereka yang kudzalimi, yang kutindas, yang tak pernah ku
peduli
aku takut saat ajal menghampiri
cepat-cepat ku berdoa minta remisi
dariMu
aku ingin perbaiki diri,tp terlambat
saat mereka mulai kafani diriku
masuki alam barzahMu
Tubuh Yang Rapuh
Oktober ,27th 2010
Dalam diri ini aku rapuh.
Tak bisa makan, tak ingin minum.
Panas badan kami berdua hangatkan ranjang yang dingin.
Sesekali suara batuk hiasi malam.
Aku berusaha sembuhkan malaikatku.
Aku selalu menenggak pil-pil putih.
Tapi keinginanku tak bisa kalahkan lelahnya raga.
Dia berteriak ingin rehat.
Dia berontak tersengal-sengal.
Sejak pukul 7 pagi kau bergerak tampakkan syaraf.
Pukul 8 malam kau baru tampakkan wajah.
Tak ada jeda untukmu.
Hari minggu untuk putrimu kau ajak dia terlelap di pukul 10.00 .
Senin pukul 03.00 kau kembali tunduk pada kerjamu.
Sore pukul 6 otak menindakmu tuk cepat pulang temui Yasmine.
Pukul 7 beranjak pulang.
20.00 baru kau dekati pembaringan.
istirahat 8 jam tak ada kata cukup untukmu.
Rumah pun tak terjamah.
Aku pusing...aku pusang...
Auk ah... tidur ajah....
Menunggumu ‘Tuk Temuiku
Oktober, 28th 2010

tak
hanya diam menghitung waktu
tak ingin pula menerima makianmu
aku tahu aku salah
aku minta maaf
aku memohon ampunanmu
jangan lagi kau diamkanku disini
diammu tak hiraukanku sungguh menyakitkan
aku ingin kau temuiku kembali
jangan kau pelit sunggingkan senyummu di alam mimpi
aku ingin bertemu denganmu
akan kutunggu walau puluhan tahun harus kujalani
dirimu pasti kutunggu
kalau kau tak ingin temui lagi
beri aku titik temu tuk dapat mencarimu..
memelukmu lagi..
seperti dulu...
Mrs.Lonely
Oktober, 31th 2010

say hi to mrs.Lonely
when the sun is up, she is busy with her work
working with artwork, dealing, spending time with joke with other staff
listening song that almost forgotten
when the moon is awake, she is trying to spent her time with writng, artwork and blogging.
trying to sleep that always want a nice dream
dreaming abaut her husband that never showing again
she is the lady that always miss her dead husband
a woman that really love her daughter
promising to open a great future for her
promise that, even she doesn't have a father, she must living just like to
when her daughter asking: "where is daddy, Mom?"
she always said "Daddy is waiting in heaven sweety, waiting to see when it's time for us"
Life must go On....appearing to be strong, but crying in her short memories with him
be faithful with her life
trying the perfect result for her little one
just be you mrs.Lonely...
you are what you are....
Jangan Merajuk
November, 4th 2010
met malam cinta..
apa kau siap temuiku?
aku yakin kau masih merajuk disana
duduk diatas pusaramu
bersungut atas kelakuanku
i've told you that i'm sorry...
but u just give me answer with silent
bisakah kamu menjawabku dengan kembali mendatangi mimpi-mimpiku..??
i miss you ame-ku...
you know that...
tak usah kau membuat ku selalu bertanya..'kapan kau datangi ku kembali?'
aku selalu menunggu hadirnya senyum indah darimu..
please come and hold me to release this tons of missing about you..
Go Home
November, 8th 2010

ketukkan pintu putih
membuka perlahan
kau dan aku memasuki kedalamnya
ada manusia kecil yang menyambut kita pulang kerja
dia yang menyambut kau dan aku
dengan mencari buah tangan dibelakang punggungku
entah itu kue atau es juice
menciumku dan kau terlebih dahulu
lalu perlahan nikmati oleh2 yang kubeli
manusia kecilku
si kecil berambut ikal
berbaju tidur putih kesukaanku
mencium bau wangi minyak kayu putih dan powder
wangi yang selalu kau rindu dikala kau berkarya
aku merindukan dimasa itu
menjemput dengan menunggumu di tengah lobby
menantikan kau turun dari lt.2
bila lama aku rasa, aku susul kau di mejamu
dengan sedikit menggerutu
dan bercanda dengan bosmu
aku intip sedikit berkasmu
pintaku bergegas segera diturut
pulang dengan mencandai temanmu
dari CS sampai OB tak pernah sepi godaan 'suami istri'
kita balas dengan tawa dan sedikit malu
Oh Dear....
I really miss that time...
Menyusuri A.Yani ke Gerilya
Berdiskusi masalah kerjamu dan sidejobku
Menertawakan keadaan kita
Berharap semua akan lebih baik dengan perlahan
Tak pernah absen kita memandang hijaunya padi
Merahnya senja
dan menertawakan pemancing yang menceburkan diri
pintaku selalu 'tuk berhenti sejenak
menanyakan bolehkah ku beli es dan kue untuk buah
hatimu
meskipun jawabanmu tak pernah TIDAK, tetap selalu
kutanya :)
Tak sabar kita pulang tuk nikmati senyumnya
lewati tetangga yang tak pernah mau tersenyum pada
kita
My Love My Dear Husband....
Don't you miss me at all??
Need Some Luck
November 14th 2010
sitting down here..
pray for a luck
pray for tomorrow
i really need a big luck tomorrow...
handle a job
that doesn't really exist
they not trust me...
is there any hope for me?
i want you to believe
if you never believe me, why you paid me either
why you always regret it and give my tasks to him
and i'm going to search another window
another door
another oportunity for me
for people that believe my choices, my colours, my grand idea...
wish me a good luck
BIG one...
Tertawa Diam-diam
November 30th 2010
aku teringat kamu
kamu yang menyimpan ceriamu sendiri
tak mau tunjukkan pada orang lain karena rasa malumu
kau amat sangat pemalu
dirimu yang mengeluarkan segala perkataan pura-pura
saat bermain Anak-anakan
dengan menggendong boneka pemberian teman Mimi
menjadikannya sebagai anakmu di ayunan dan di gendongan
memeluknya, mengayunnya, mendiamkannya saat menangis
kau tiru tingkah laku Mimi saat mendiamkanmu
kau katakan "cup..cup sayang...udah.... Diam...ga boleh nangis...Yasmine kuat"
Bukannya mengucapkan "sayang..." terus menerus untuk membelaimu
ucapanmu yang membuatku tertawa diam-diam
kau pasti langsung marah, menangis dan tersinggung bila ku tertawa didepanmu
kau kira Mimi menertawakan tingkahmu yg memalukan
padahal kau seorang peniru ulung
persis seperti Pipi-mu
melontarkan joke-joke tiruannya tentang J.K, tentang Manohara, tentang lain2.
kalian adalah mentariku
jangan berhenti membuatku tersenyum
bila nanti kau buat ku terjaga dengan kesedihan
aku yakin kau akan kembali membawa sekantong cinta untuk Mimi
Sayangku Yasmine
Mimi ingin lihat kau bermain....karena Mimi sangat
merindukanmu disini.
Far Away
December 20th 2010

pernahkah kau membayangkan?
sakitnya hati disaat teringat senyummu yang jauh dariku
sakit itu adalah sekumpulan rindu yang memadat bercampur dengan kekhawatiran besar.
kau yang disana tak dapat kudengar, kusentuh, kulihat...
menanyakan kabarmu melewati nenek yang selalu mengeluarkan semburan api dari selularnya.
aku mungkin egois, tak bisa menahani kesabaran, menghabiskannya dalam satu tuangan, dan tak menuangkannya kembali.
aku hanya berdoa kau disana baik-baik saja.
semua yg kupunya, itu untukmu.....
semua yg kukerjakan, itu untukmu...
semoga apa yang kuusahakan, tak menjadi sia-sia...
membayangkan wajah tenangmu dikala tidur
mengingat hangatnya tubuhmu dipelukan mimpi malammu
memeluk kesayanganmu dalam buaian semalam
meninggalkanmu yang menangis kesakitan
mendengarmu merintih gelisah
sayup-sayup teriakmu di sepertiga malam memanggil
ibumu tetap melangkah, membuka pintu depan dan berjalan menjauhimu
aku hanya ingin kau mengerti
i always pray for you...
pray for the best...